Silvester Sili Laba Resmi Jabat Kakanwil Kemenkumham NTT
Jumat, 29 November 2024
Tulis Komentar
Kupang, INFO_PAS - Silvester Sili Laba resmi menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Nusa Tenggara Timur (NTT) menggantikan Marciana Dominika Jone. Hal ini ditandai dengan pengalihan ekstafet kepemimpinan melalui acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pisah Sambut yang berlangsung di Aula Kanwil, Jumat (29/11).
Acara yang menghadirkan seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dan Imigrasi se-NTT, termasuk Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan (Karupbasan) Kelas I Kupang, Sahid Andriyanto Arief, berlangsung khidmat, karena disaksikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi NTT, Kosmas Damianus Lana, dan turut dihadiri oleh Wakapolda NTT, Brigjen Pol. Awi Setiyono, Wakajati NTT, Ikhwan Nul Hakim, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau, Budi Argap Situngkir, serta para Pimti Pratama pada Kanwil Kemenkumham NTT, Sulawesi Tenggara dan Riau. Selain itu, juga hadir pimpinan instansi vertikal, pimpinan Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTT, pimpinan perbankan, pimpinan Lembag Bantuan Hukum (LBH), pimpinan media massa, Ikatan Notaris Wilayah NTT, Dharma Wanita Persatuan Pengayoman dan Purna Bakti.
Marciana Dominika Jone sendiri merupakan sosok srikandi pertama yang memimpin Kanwil Kemenkumham NTT selama 4 tahun 7 bulan. Setelah menyelesaikan tugasnya tersebut, ia kini dipercaya mengemban tugas baru sebagai Penyuluh Hukum Ahli Utama pada Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) Kementerian Hukum.
Dalam sambutannya, Marciana menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak, baik internal maupun eksternal yang telah bekerja keras, cerdas dan ikhlas untuk kemajuan organisasi dan telah menjalin kerja sama dan memberikan dukungan dalam pelaksanaan tugas-tugas pembangunan hukum dan HAM di daerah. Baik dalam penataan regulasi daerah, pelindungan kekayaan intelektual, maupun pemberian bantuan hukum gratis bagi masyarakat miskin.
Khususnya kepadanya seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham NTT, Marciana berpesan agar tetap memberikan kinerja dan pelayanan yang terbaik serta menjunjung integritas dan selalu takut akan Tuhan.
“Harus berani mengatakan tidak untuk nilai yang tidak baik, selalu jujur dan membangun kerja sama agar tetap dipertahankan,” ujar Marciana.
Sementara itu, Kakanwil Kemenkumham NTT yang baru, Silvester Sili Laba, sebelumnya menjabat sebagai Kakanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara. Sebagai putra daerah asli NTT, Silvester merasa bangga dan haru atas sambutan seluruh jajaran di internal maupun pihak eksternal Kanwil Kemenkumham NTT.
"Saya sangat mengharapkan dukungan dan kerja sama dari pemerintah daerah dan stakeholder terkait dalam pelaksanaan tugas-tugas ke depan," ujar Silvester.
Selain itu, ia juga mengajak seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham NTT menyatukan rasa dan hati untuk bersama-sama memberikan pelayanan yang humanis dan menjunjung hospitality kepada masyarakat. Terlebih sekarang, Kemenkumham tengah dalam proses transisi menjadi Kementerian Hukum, Kementerian HAM, serta Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan di bawah koordinasi Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan.
Usai mengikuti sertijab, Karupbasan Kupang, Sahid Andriyanto Arief, turut menyampaikan harapannya terhadap kepemimpinan Silvester Sili Laba.
"Kami percaya kepemimpinan beliau akan membawa angin segar bagi Kanwil Kemenkumham NTT. Sebagai bagian dari jajaran, Rupbasan Kupang siap memberikan dukungan penuh dalam pelaksanaan tugas-tugas ke depan," kata Andriyanto.
Andriyanto juga menegaskan komitmennya untuk terus menjalin sinergi dengan unit-unit terkait demi meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. "Dengan semangat baru, kita harus semakin solid dalam menghadapi tantangan ke depan," tutupnya. (Kontributor HRK-AN)
Belum ada Komentar untuk "Silvester Sili Laba Resmi Jabat Kakanwil Kemenkumham NTT"
Posting Komentar