Kepala Rupbasan Kupang Kunjungi Kantor Pengawasan Dan Pelayanan Bea Dan Cukai Tipe Madya Pabean C Kupang Dalam Rangka Penguatan Sinergitas Pengelolaan Basan/Baran
Selepas Melaksanakan kunjungan
kerja ke Kejaksaan Negeri Kota Kupang, Rupbasan Kelas I Kupang kembali mengadakan
kunjungan kerja dalam rangka koordinasi pengelolaan benda sitaan negara dan
barang rampasan ke Kantor Pengawasan Dan Pelayanan Bea Dan Cukai Tipe Madya
Pabean C Kupang, Selasa (09/02/2021).
Tim kunjungan kerja dipimpin
oleh Kepala Rupbasan Kelas I Kupang, Zonni Andra, S.H, M.H didampingi Kepala
Subseksi Pengamanan dan Pengelolaan, Mohammad Rustham, S.H serta Pengelola Tata
Usaha Rudy J. Nellu, S.H.
Kunjungan kerja ini merupakan
penguatan Sinergitas pengelolaan benda sitaan negara dan barang rampasan negara
yang telah lama terjalin baik.
Kedatangan Tim
Kunjungan Kerja ini disambut baik oleh Kasubsi Hanggar Pabean Dan Cukai, Viki
Hendra Puspita dan akan meneruskan ke Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor
Pengawasan Dan Pelayanan Bea Dan Cukai Tipe Madya Pabean C Kupang yang sedang bertugas
ke luar kota.
#rupbasanKupang
#speeduppemasyarakatan

Belum ada Komentar untuk "Kepala Rupbasan Kupang Kunjungi Kantor Pengawasan Dan Pelayanan Bea Dan Cukai Tipe Madya Pabean C Kupang Dalam Rangka Penguatan Sinergitas Pengelolaan Basan/Baran"
Posting Komentar