Berbagi Kasih Natal, Rupbasan Kupang Fasilitasi Kegiatan PIPAS NTT
Senin, 23 Desember 2024
Tulis Komentar
Kupang, INFO_PAS – Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Kupang memfasilitasi kegiatan akhir tahun 2024 dari Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) Nusa Tenggara Timur (NTT). Dengan mengusung tema “Berbagi Kasih Natal”, acara ini berlangsung meriah di Aula Rupbasan Kupang, Senin (23/12). Kegiatan ini melibatkan seluruh ibu-ibu PIPAS se-NTT, baik yang hadir langsung maupun melalui virtual zoom, para Anak Didik Pemasyarakatan (Andikpas) dari Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Kupang, warga binaan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Kupang, keluarga Andikpas, dan masyarakat sekitar.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, seperti Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT, Maliki, selaku Pembina Harian PIPAS NTT; Kepala Rupbasan (Karupbasan) Kupang, Sahid Andriyanto Arief, selaku Pembina Harian PIPAS Cabang Rupbasan Kupang; Ketua Pembina PIPAS NTT, Ny. Dwita Sili Laba; Ketua PIPAS NTT, Ny. Dessy Maliki; dan Ketua PIPAS Rupbasan Kupang, Ny. Murniati Blegur.
Kegiatan ini bernuansa Natal dan diramaikan dengan berbagai acara menarik, seperti tarian daerah dari Kabupaten Alor dan pembacaan puisi oleh Andikpas LPKA Kupang, paduan suara dari warga binaan Rutan Kupang, doorprize, hingga pemberian bingkisan Natal kepada keluarga warga binaan, masyarakat sekitar, dan ibu-ibu PIPAS. Selain itu, diserahkan pula kenang-kenangan kepada Pembina Harian PIPAS NTT dan Pembina Harian PIPAS Cabang Rupbasan Kupang.
Dalam kesempatan ini, Ketua Pembina PIPAS NTT, Ny. Dwita Sili Laba, menyampaikan pesan penuh kehangatan kepada keluarga Andikpas yang hadir dan Ibu-ibu PIPAS NTT. “Ibu-ibu orang tua anak binaan tidak sendirian karena kita adalah keluarga besar. Kepada ibu-ibu PIPAS, kita ada untuk mendukung suami dalam pelaksanaan tugas-tugas di kantor. Kita bukan sekadar organisasi biasa, tetapi satu keluarga yang saling menguatkan. Semoga PIPAS dapat terus melaksanakan program-programnya dengan baik,” ujar Ny. Dwita.
Ny. Dwita juga menyapa ibu-ibu PIPAS di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dan Rutan didaerah yang turut mengikuti acara ini secara virtual.
Sementara itu, Kadivpas Kanwil Kemenkumham NTT, Maliki, selaku Pembina Harian PIPAS NTT menekankan pentingnya peran ibu-ibu PIPAS dalam mendukung tugas-tugas pemasyarakatan yang dilaksanakan oleh para suami, karena tanpa dukungan istri semuanya tidak berarti.
“Saya memberikan apresiasi atas keberhasilan yang kita capai selama ini, termasuk penghargaan Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM) yang diraih oleh Rupbasan Kupang dan Lapas Kalabahi, tidak terlepas dari dukungan ibu-ibu PIPAS. Terima kasih atas peran dan dukungannya selama ini,” kata Maliki.
Karupbasan Kupang, Sahid Andriyanto Arief, selaku Pembina Harian PIPAS Cabang Rupbasan Kupang, juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran acara ini. “Semangat berbagi kasih ini menjadi momentum penting bagi kita untuk terus mempererat persaudaraan dan kebersamaan,” ungkap Andriyanto.
Ketua PIPAS NTT, Ny. Dessy Maliki, turut mengungkapkan rasa syukurnya atas suksesnya kegiatan ini. “Terima kasih kepada seluruh ibu-ibu PIPAS yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga semangat Natal senantiasa menjadi inspirasi bagi kita untuk terus melayani dengan kasih,” tandas Ny. Dessy.
Acara ini diakhiri dengan ramah tamah, menciptakan suasana hangat penuh kebersamaan di antara seluruh peserta. (Kontributor HRK-AN)
Belum ada Komentar untuk "Berbagi Kasih Natal, Rupbasan Kupang Fasilitasi Kegiatan PIPAS NTT"
Posting Komentar