TINGKATKAN BUDAYA PELAYANAN PRIMA, RUPBASAN KUPANG GANDENG BANK MANDIRI KC KUPANG GELAR SOSIALISASI
Kupang-HRK. Budaya pelayanan prima merupakan salah satu bagian dari Reformasi Birokrasi untuk menjawab tuntutan masyarakat yang menghendaki perubahan total di segala bidang penyelenggaraan negara. Menanggapi pentingnya hal ini, Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Kupang dibawah pimpinan Sahid Andriyanto Arief menyelenggarakan Sosialisasi Peningkatan Budaya Pelayanan Prima, Senin (25/03) dengan menghadirkan narasumber dari PT Bank Mandiri Kantor Cabang Kupang Urip Sumoharjo.
Dalam sambutannya, Kepala Rupbasan Kupang menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim Mandiri KC Kupang Urip yang berkenan hadir sebagai narasumber. Lebih lanjut, disampaikan tujuan kegiatan ini yakni untuk meningkatkan pelayan publik kepada masyarakat.
"Diharapkan seluruh petugas Rupbasan Kupang dapat mengikuti sosialisasi ini dengan baik agar dapat diterapkan saat memberikan pelayanan kepada masyarakat”, ujarnya.
Selanjutnya materi terkait Service Excellence dibawakan oleh Sophia Marliaty Hadu selaku Service Quality Officer pada Bank Mandiri KC Kupang. Dalam paparannya Sophia menyampaikan Pelayanan prima adalah suatu pelayanan yang terbaik guna memenuhi harapan kebutuhan penerima layanan, standar atau kualitas pelayanan yang distandarkan, memberikan pelayanan yang cepat, akurat, aman dan nyaman kepada penerima layanan sehingga dapat merasakan pengalaman yang diberikan Rupbasan Kupang. Lebih lanjut dirinya juga menjelaskan terkait langkah-langkah dalam melayani masyarakat. Dilakukan role play, bagaimana body language di dalam memberikan pelayanan agar berlaku secara sopan dan baik guna mencegah ketidakpuasan dari penerima layanan dan juga yang terpenting dari seluruhnya ialah fokus dan menggunakan bahasa yang sopan serta santun di dalam memberikan pelayanan.
Sejalan dengan Peraturan Presiden Nomor 81 tahun 2010 tentang Grand Design Reformasi Birokrasi maka dilaksanakannya Sosialisasi Pelatihan Peningkatan Budaya Pelayanan Prima yang juga merupakan langkah awal penataan terhadap sistem penyelenggaran pemerintahan yang efektif dan efisien dengan menargetkan tiga sasaran hasil utama yakni peningkatan kapasitas dan akuntabilitas organisasi, pemerintah yang bersih dan bebas korupsi serta peningkatan pelayanan publik.
Rupbasan Kupang merupakan salah satu UPT di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham NTT dibawah pimpinan Marciana Dominika Jone. (Kontributor HRK-BMC)
Belum ada Komentar untuk " TINGKATKAN BUDAYA PELAYANAN PRIMA, RUPBASAN KUPANG GANDENG BANK MANDIRI KC KUPANG GELAR SOSIALISASI"
Posting Komentar