KEPALA RUPBASAN KUPANG PIMPIN JAJARANNYA IKUTI UPACARA TABUR BUNGA DALAM RANGKA HBI KE-74


Kupang-HRK. Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Kupang, Sahid Andriyanto Arief beserta jajaran mengikuti Kegiatan Ziarah dan Tabur Bunga yang bertempat di Taman Makam Pahlawan Dharmaloka Kupang dalam rangka Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke- 74, Rabu (24/01).



Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kepala Divisi Imigrasi Ibnu Ismoyo mewakili Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT Marciana Dominika Jone, memimpin jalannya Upacara Tabur Bunga tersebut. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Pimti Kantor Wilayah Kemenkumham NTT dan Kepala UPT se-Kota Kupang beserta jajarannya, dan pihak Rupbasan Kupang dihadiri langsung oleh Kepala Rupbasan Kupang Sahid Andriyanto Arief, Kasubsi Minhara Imang Blegur, Plh. Kasubsi Pamlola Rudy J. Nellu beserta 7 orang petugas lainnya.



Usai pelaksanaan Upacara Penghormatan, kegiatan dilanjutkan dengan ziarah tabur bunga oleh seluruh peserta upacara. Hal ini dimaksudkan sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan dan pejuang bangsa yang telah gugur.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan semangat pegawai untuk terus mengabdi bagi negara juga dalam meningkatkan pelayanan bagi masyarakat, dengan mengingat jasa para pahlawan. (Kontributor HRK-BMC)




Belum ada Komentar untuk "KEPALA RUPBASAN KUPANG PIMPIN JAJARANNYA IKUTI UPACARA TABUR BUNGA DALAM RANGKA HBI KE-74"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Ada yang ingin anda sampaikan? Mulai obrolan via Whastapp
Hai, ada yang bisa kami bantu? ...
Klik di sini untuk beralih ke Whatsapp